Jumat, 08 Agustus 2014

Apakah Masih Perlu Mendefragmentasi Hard Disk/HDD Anda?

Auslogics Disk Defrag Free, Portable
Salah satu kiat mempercepat kinerja komputer adalah defragmentasi. Proses ini akan merapatkan penempatan aplikasi pada hard disk/HDD agar perpindahan jarum baca HDD tidak terlalu jauh. Hasil akhirnya, respon aplikasi menjadi lebih kencang.
   Defragmentasi biasanya disarankan setiap periode tertentu, misalnya tiap pekan atau bulan. Tapi dengan perkembangan teknologi Windows dan peranti keras masa kini, ada beberapa skenario di mana kita tak harus lagi melakukannya secara manual.

Anda Menggunakan SSD?

SanDisk Extreme II SSd
Jika ya, maka defragmentasi tidak dibutuhkan, bahkan alih-alih malah akan mempercepat tingkat keausan (wear) SSD.
   Windows 7/8 otomatis akan mematikan fungsi defragmentasi pada SSD.
   Namun jika Anda masih menggunakan Vista, Anda harus mematikan jadwal defragmentasi otomatis itu secara manual. Cukup jalankan utilitas defragmentasi milik Windows lalu buang centang pada opsi Run on a schedule (recommended).
   Windows XP tak memiliki fitur defragmentasi otomatis.

Anda Pengguna Windows 8/7?

Kalau Anda pengguna Windows 8/7 bahkan Vista, maka Windows akan otomatis melakukan defragmentasi tiap pukul 1 pagi (01:00 AM). Itu jika Anda biasa membiarkan komputer Anda begadang semalaman—misalnya mengunduh berkas besar.
   Anda bisa memeriksa kapan ia terakhir dijalankan dengan menulis defrag pada Start menu atau Win+S pada Windows 8.
Auto defragmentation in Windows 8
   Bisa kita lihat di atas pada Windows 8, bahwa jadwal defragmentasi dilakukan per pekan juga kapan ia terakhir dilakukan. Status defragmentasi pun ternyata baik: 0%!
   Jadi, Anda tak perlu secara manual melakukan defragmentasi lagi.
   Perkecualian tentu saja bila Anda selalu mematikan komputer, maka mungkin Anda masih perlu melakukannya tiap akhir pekan... :(

Masih Sayang dengan XP?

Windows XP timeline, http://en.wikipedia.org/wiki/Windows_XP, 7 Aug 2014
Utilitas defragmentasi Windows XP tidak memiliki jadwal defragmentasi otomatis, jadi Anda harus menyetelnya secara manual dengan membuat jadwal pada task scheduler,
1. Buka Control Panel (Classic View), jalankan Scheduled Tasks,
2. Melalui Scheduled Task Wizard klik Browse,
3. Copy-Paste yang berikut ini pada isian File lalu klik Open,
%systemroot%\system32\defrag.exe
4. Beri nama jadwal yang Anda buat itu, dan jangan lupa pilih Weekly.
5. Pada isian Start time masukkan 1:00 AM, jalankan tiap 1 weeks, dan harinya pilih Wednesday—ini meniru jadwal baku pada Windows Vista/7/8.
6. Selanjutnya Anda harus membuat kata sandi/password untuk masuk/log in ke Windows XP Anda.
7. Centang Open advanced properties for this task when I click Finish.
8. Melalui Advanced Properties, pada isian beri spasi sesudah defrag.exe lalu ketikkan lokasi HDD Anda, misalnya C:, lalu klik OK.
9. Pindah ke tab Settings dan pada bagian Power Management centang opsi Wake the computer to run this task. Anda juga bisa mengatur jeda waktu komputer menganggur hingga Windows otomatis menjalankan defragmentasi pada bagian Idle Time.
10. Saat mengklik OK, Anda akan diminta memasukkan kata sandi/password lagi.
   Kini Anda bisa melihat ikon jadwal yang baru Anda buat pada jendela Scheduled Tasks. Saat dijalankan, layar Command Prompt akan terbuka untuk menjalankan defragmentasi hingga selesai.

Komentar Akhir

Bersama berkembangnya teknologi ruang simpan (SSD) juga makin meraksasanya ukuran HDD di kisaran 1TB ke atas, maka efek defragmentasi pada kinerja Windows makin kurang signifikan.
   Pengguna Windows pada SSD: Defragmentasi tak diperlukan, titik.
   Pemilik HDD dengan ruang bebas melimpah: Windows akan tetap berkinerja baik tanpa defragmentasi.
   Pengguna Windows Vista/7/8: Kalaupun defragmentasi dibutuhkan, maka akan dilakukan otomatis oleh Windows.
   Pengguna Windows XP: Saran saya upgrade-lah ke Windows 8, atau buatlah jadwal defragmentasi seperti dijelaskan di atas.[]

Artikel Terkait: Memilih SSD Terbaik | Memilih HDD Terbaik | Windows XP dengan Kinian Gratis hingga 2015

Via: How-To Geek

Written by

LepasLokan.org—melalui majalah lepas Open Your Windows, Indonesia! —mempromosikan penggunaan aplikasi bebas biaya/gratis—baik dari sumber lepas lokan ( open source ) maupun gratis ( freeware )—yang berbasiskan sistem operasi Windows, juga artikel teknologi di sekitar Windows XP/Vista/7/8, gawai ( gadget ), dan Internet pada umumnya.

 

© 2011-2014 Open Your Windows! | All rights reserved | Designed by Templateism | Open Your Windows, Indonesia! RSS Feeds