Firefox sudah sejak lama memiliki ekstensi MAF (Mozilla Archive Format), demikian pula Google Chrome dengan ekstensi SingleFile. Baik MAF atau SingleFile juga bisa dipasang pada peramban turunan masing-masing, misalnya Waterfox, Cyberfox, atau Chromium, juga Opera.
Namun kini ada alternatif tambahan untuk peramban berbasis Chromium, kita ternyata bisa mengaktifkan fitur ini dengan meng-copy-paste baris berikut pada lajur alamat peramban kita,
chrome://flags/#save-page-as-mhtmllalu klik Enable hingga menjadi Disable,
terakhir jalankan-ulang peramban, dan fitur ini pun bisa kita gunakan saat menggunakan perintah Save as....
Dibandingkan MAF/Firefox, ukuran berkas MHT simpanan Google Chrome lebih besar 25%. Ini kira-kira sama seperti hasil simpanan dengan ekstensi SingleFile.
Jadi, kalau Anda masih memiliki Firefox, akan lebih baik tetap menggunakan MAF karena lebih hemat ruang.
Meski demikian, hasil simpanan MAF tidak selalu bisa dibuka oleh peramban lain seperti misalnya IE. Namun bisa dibuka peramban berbasis Chromium.[]
Sumber: "Enable save as MHTML option in Google Chrome," Winaero.